en id

KOMISI V PASTIKAN KESIAPAN ARUS MUDIK, BANDARA ADI SOEMARMO TAMBAH JAM OPERASIONAL

07 Apr 2022

kembali ke list


Boyolali (07/04) - Untuk memastikan kesiapan bandara adi soemarmo-solo dalam mengantisipasi arus mudik lebaran 2022, komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) melakukan peninjauan kesiapan fasilitas dan layanan di bandara Adi Soemarmo.

 
Kedatangan Rombongan yang dipimpin oleh Ir. Sujadi tersebut  disambut langsung oleh Direktur Operasional PT Angkasa Pura I  Wendo Asrul Rose dan General Manager Bandara Internasional Adi Soemarmo-Surakarta Yani Ajat

Adapun dalam penjelasannya kepada Komisi V DPR RI, Wendo Asrul Rose menyampaikan bahwa dalam menyambut arus mudik lebaran, bandara Adi Soemarmo telah melakukan beberapa penyesuaian, diantaranya penyediaan tambahan slot time untuk extra dan charter flight, penambahan jam operasional bandara dan lain sebagainya.

Selanjutnya, Wendo menjelaskan, selama operasi angkutan lebaran berlangsung, Bandara Adi Soemarmo akan beroperasi selama 14 Jam  yaitu mulai dari pukul 07.00  hingga pukul 21.00 WIB.

Selain itu,  Untuk mendukung implementasi Surat Edaran Kementerian Perhubungan No. 36 Tahun 2022 tentang Petunjuk Pelaksanaan Perjalanan Orang Dalam Negeri Dengan Transportasi Udara Pada Masa Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dan demi kenyamanan penumpang, PT Angkasa Pura I akan menyiapkan pemberian vaksin gratis bagi pengguna jasa bandara udara.

========================================
GERRIE RAZZAQ
Legal, Compliance and Stakeholder Relation Manager